Browsing:

Category: Tips

Keuntungan Tempat Tinggal yang Asri dan Strategis

Memiliki tempat tinggal di lingkungan asri dan strategis menjadi dambaan banyak orang. Di tengah hiruk pikuk kesibukan kota dan polusi, ini menjadi salah satu tempat ternyaman melepas penat. Meskipun masing-masing orang memiliki preferensi berbeda, tetapi lingkungan menjadi faktor penting.

Bukan sekadar nyaman secara fisik saja, tetapi memberikan beragam keuntungan dari sisi psikologis, kesehatan hingga kualitas hidup keseluruhan. Berikut ini keuntungan memiliki tempat tinggal di lingkungan yang asri dan strategis.

Menurunkan Tingkat Stres

Lingkungan yang masih asri dan hijau biasanya memiliki tingkat polusi rendah, dan udara segar. Sinar matahari yang masuk ke dalam rumah pun tidak terlalu menyengat dan segar. Tidak seperti perkotaan yang cenderung bercampur dengan polusi dari industri.

Pepohonan hijau memiliki peran penting menjadikan lingkungan makin terasa sejuk. Menjadikan udara yang Anda hirup setiap hari berdampak baik untuk tubuh dan mental. Hal ini dipercaya mampu menurunkan tingkat stres.

Tubuh Lebih Sehat

Tidak hanya kesehatan mental saja, tetapi lingkungan asri dan sejuk juga membuat tubuh lebih sehat. Pepohonan, area hijau, dan taman mampu menyaring polusi udara dan juga menghasilkan oksigen segar. Tentu ini sangat baik untuk kesehatan sistem pernapasan dan paru-paru.

Udara segar dan sejuk ini sangat baik untuk kesehatan keluarga, terutama anak-anak dan lansia. Udara bersih ini mampu mencegah penyakit seperti batuk kronis, iritasi saluran pernapasan hingga asma. Menghirup udara segar tiap pagi pun bisa membuat tubuh lebih bertenaga. Anda pun siap melakukan aktivitas harian dengan semangat.

Baca juga : Shila at Sawangan: Hunian Strategis di Lingkungan Asri

Meningkatkan Kualitas Tidur

Tentu saja lingkungan yang asri biasanya jauh dari polusi udara layaknya kepadatan di perkotaan. Ini sangat membantu meningkatkan kualitas tidur. Minimnya polusi udara dan suhu yang nyaman menjadikan istirahat lebih optimal.

Mendapatkan kualitas tidur yang cukup penting untuk menjaga kesehatan jangka panjang. Termasuk kesehatan mental dan metabolisme tubuh.

Meningkatkan Daya Tahan Tubuh

Kualitas udara yang tetap terjaga, membantu sistem pernapasan lebih baik. Anda akan mendapatkan oksigen yang cukup. Ini berpengaruh pada sistem imun tubuh dan mencegah infeksi. Adanya kualitas udara yang baik, artinya Anda juga akan terhindar dari paparan polusi yang merusak daya tahan tubuh.

Kondisi lingkungan yang masih asri pun butuh asupan sinar matahari. Secara tidak langsung ini juga berpengaruh pada penghuni di lingkungan tersebut. Vitamin D yang berasal dari sinar matahari juga bisa membantu meningkatkan sistem imun tubuh.

Nyaman untuk Melakukan Aktivitas

Lingkungan yang asri dan sejuk biasanya memberikan akses ruang terbuka hijau, seperti kebun kecil, taman pribadi, dan halaman rumah. Di sini, Anda bisa melakukan berbagai aktivitas seperti meditasi, berkebun, olahraga ringan hingga sekadar bersantai menikmati sejuknya udara.

Anak-anak juga lebih leluasa bermain di luar rumah, tanpa khawatir lalu lintas ramai dan polusi. Sehingga mampu menciptakan lingkungan yang sehat untuk keluarga.

Hemat Pengeluaran dan Ramah Lingkungan

Udara yang sejuk dengan suhu alami, melepaskan ketergantungan terhadap kipas angin maupun AC secara terus menerus. Tentu saja ini sangat berdampak pada tagihan listrik yang menjadi lebih hemat. Selain itu, membantu meminimalisir jejak karbon.

Lingkungan semacam ini, tidak hanya berdampak pada pribadi saja. Melainkan juga berkontribusi terhadap pelestarian lingkungan yang berguna untuk generasi mendatang. Sebab, lingkungan hijau biasanya sudah mendorong keberlanjutan karena memanfaatkan material ramah lingkungan. Misalnya material eco green, efisiensi energi, dan sebagainya.

Meningkatkan Kualitas Hidup

Bekerja dan melakukan aktivitas sehari-hari, sering kali mengakibatkan kelelahan. Terlebih kalau Anda menghabiskan lebih banyak waktu bekerja di area perkotaan. Tentu Anda ingin pulang ke rumah untuk mendapatkan suasana damai dan tenang.

Ketenangan dan kedamaian bisa Anda dapatkan jika memiliki tempat tinggal di lingkungan sejuk dan asri. Selain itu, mood kemu pun menjadi lebih baik dan meningkatkan kesejahteraan dari sisi psikologis.

Tumbuh Kembang Anak Lebih Baik

Usia anak-anak sedang dalam masa pertumbuhan yang membutuhkan atensi khusus. Lingkungan yang sejuk dan asri membuat Anda tidak lagi mengkhawatirkan tumbuh kembangnya. Sebab, anak-anak akan menghirup udara segar setiap hari, bermain di lingkungan asri, dan melatih kemampuan motorik dan sensoriknya.

Anak-anak juga bisa mendapatkan teman-teman sebaya yang juga tinggal di lingkungan tersebut. Sehingga mengurangi anak-anak terlalu lama bermain gadget.

Baca juga : Keuntungan Tinggal di Area Perbatasan Kota

Nilai Properti Cenderung Stabil

Lingkungan yang asri dan strategis memiliki daya tarik dalam dunia properti. Permintaan tempat tinggal cenderung meningkat, seiring berkembangnya tren gaya hidup sehat. Artinya, hunian yang ada di lingkungan asri berpotensi memiliki nilai stabil. Bahkan bisa meningkat terus dari waktu ke waktu.

Lingkungan tempat tinggal yang asri dan strategis bukan sekadar memberi kenyamanan, tetapi juga soal peningkatan kualitas hidup. Dari segi kesehatan, psikologis, dan hubungan sosial berdampak positif untuk keluarga.


Shila at Sawangan: Hunian Strategis di Lingkungan Asri

Siapa sih yang tidak ingin memiliki tempat tinggal nyaman dan strategis? Terutama untuk Anda yang ingin memiliki kehidupan seimbang antara perkotaan dan ketenangan. Shila at Sawangan menjadi jawaban untuk mendapatkan keseimbangan tersebut.

Artikel ini akan membahas tentang apa saja yang ditawarkan Shila at Sawangan. Bukan hanya sekadar tempat tinggal saja, tetapi ada berbagai keuntungan yang bisa didapatkan sebagaimana berikut ini.

Lokasi Strategis dan Akses Mudah

Shila at Sawangan terletak di kawasan Depok yang saat ini sedang berkembang pesat. Perumahan ini memiliki akses mudah ke jalan-jalan utama dan tol, seperti Tol Desari (Depok Antasari), Tol Cijago (Cinere-Jagorawi), Tol JORR 2. Akses ke Bandara Soekarno Hatta pun hanya sekitar 18 menit saja.

Lokasinya pun dekat fasilitas umum, seperti pusat perbelanjaan, rumah sakit, sekolah, dan transportasi umum. Misalnya RSUD Depok, RS Brawijaya Sawangan, RS Permata Depok untuk fasilitas kesehatan. Sementara fasilitas pendidikan ada Sekolah Cakra Buana, Asshafa Islamic School, dan Sekolah Kharisma Bangsa. Pusat perbelanjaan ada Cinere Mall, The Park Sawangan, dan Margo City.

Selain itu, lokasinya pun dekat dengan berbagai universitas, seperti Universitas Indonesia, Universitas Gunadarma, dan Universitas Pancasila. Jadi, kamu tidak harus mengorbankan kemudahan akses ke fasilitas umum, untuk mendapatkan lingkungan yang tenang dan asri.

Lingkungan Hijau dan Asri

Konsep pembangunan Shila at Sawangan mengutamakan lingkungan asri dan hijau. Mampu memberikan keseimbangan antara lingkungan asri dan hunian bergaya modern. Hal semacam ini mungkin sudah sulit ditemukan di area perkotaan.

Pembangunannya sendiri memanfaatkan mix used area di atas lahan seluas 90 Ha. Danau alami yang berada di tengah kawasan ini mampu menciptakan suasana tenang dan damai. Belum lagi area terbuka hijau dengan pepohonan hijau yang rindang, menjadikan kualitas air dan udaranya sangat baik.

Fasilitas Lengkap dan Memadai

Tidak hanya lingkungan yang asri saja, tetapi didukung pula dengan fasilitas lengkap di dalamnya. Anda tidak perlu lagi jauh-jauh bepergian untuk mendapatkan fasilitas seperti communal hub, tennis court, sports club, communal hub, outdoor and indoor gym, indoor multipurpose court (volleyball, basketball, badminton, table tennis), modern market, dan commercial area.

Bayangkan Anda yang gemar olahraga pasti sangat menyukai fasilitas tersebut. Ada berbagai jenis olahraga yang tersedia di sini. Apalagi dilakukan di lingkungan yang masih asri dan sejuk. Tentu aktivitas olahraga menjadi semakin berkualitas.

Baca juga : Keuntungan Tinggal di Area Perbatasan Kota

Desain Rumah Modern

Meskipun berada di lingkungan hijau, bukan berarti desain rumah tampak kuno. Shila at Sawangan memiliki berbagai tipe rumah dengan gaya arsitektur yang modern dan mewah. Desain interior terbuka mampu mengoptimalkan pencahayaan alami dan sirkulasi udara yang semakin baik.

Tiap unit rumah sudah dirancang secara khusus untuk kebutuhan masa kini. Ada pula unit yang di dalamnya terdapat home office, untuk menjawab kebutuhan gaya hidup hybrid. Menariknya, ada ciri khas masing-masing dari tiap unit yang ditawarkan. Misalnya atap yang bentuknya datar dan jendela berukuran besar.

Konsep Kehidupan di Tengah Alam

Di tengah padatnya kesibukan, banyak orang yang mulai mencari konsep tempat tinggal yang memberikan ruang menikmati hidup atau slow living. Shila at Sawangan menghadirkan filosofi tersebut ke dalam konsep perumahannya. Menciptakan lingkungan yang mana orang-orang bisa hidup produktif, nyaman, dan tetap terhubung ke alam.

Udara bersih, pemandangan hijau, dan suasana tenang membantu Anda menjaga kesehatan fisik dan mental. Ini menjadi hal yang sangat penting di era saat ini. Terlebih, kondisi pekerjaan yang sering kali mengakibatkan stres, orang-orang membutuhkan tempat tinggal yang tenang dan damai.

Potensi Investasi Menjanjikan

Shila at Sawangan berada di lokasi yang terus mengalami perkembangan dan peningkatan permintaan akan hunian. Ini memberikan nilai investasi yang terbilang cukup menjanjikan. Sebab, harga properti di kawasan ini terus mengalami peningkatan seiring dengan pertumbuhan infrastruktur.

Tempat tinggal ini menjadi pertimbangan untuk Anda yang bukan sekadar tinggal, tetapi menjadikan aset investasi jangka pajang. Unit-unit perumahan di Shila at Sawangan bisa menjadi pertimbangan.

Terlebih, populasi penduduk di area Depok semakin meningkat. Tidak heran jika properti terus bertambah di sini. Pertumbuhan penduduk dan keterbatasan lahan berjalan secara beriringan. Banyak lahan ditidur yang saat ini sudah berubah menjadi bangunan.

Sudah bisa membayangkan bukan bagaimana nilai investasi hunian di area Depok? Semakin sempitnya lahan, tentu menjadikan nilai properti semakin tinggi.

Itulah penjelasan tentang apa yang ditawarkan Shila at Sawangan. Perumahan ini hadir untuk menjawab kebutuhan masyarakat akan hunian modern dan nyaman. Tentu saja mampu meningkatkan kualitas hidup menjadi lebih baik. Lokasi yang strategis, desain rumah modern, lingkungan hijau, dan fasilitas lengkap, menjadikan kawasan ini sangat tepat dijadikan tempat tinggal maupun investasi.


Keuntungan Tinggal di Area Perbatasan Kota

Ketika seseorang memilih tempat tinggal, biasanya ada dua opsi yang menjadi pertimbangan. Tinggal di area perkotaan yang memiliki akses mudah, tetapi banyak polusi dan padat. Atau tinggal di area pedesaan yang asri dan nyaman, tetapi aksesnya sulit menuju ke fasilitas umum. Menjawab pertimbangan kedua opsi tersebut, Anda bisa memilih tinggal di area perbatasan kota.

Area perbatasan sering kali jadi zona transisi antara perkotaan yang sibuk dan wilayah penyangga yang tenang dan asri. Artikel ini akan membahas mengenai keuntungan memilih hunian di area perbatasan kota. Siapa tahu bisa menjadi pilihan terbaik untuk menunjang kehidupan.

Kemudahan Akses Menuju Fasilitas Kota dan Lingkungan Alam

Keuntungan paling utama tinggal di area perbatasan kota adalah mudahnya mengakses fasilitas pusat kota dan juga lingkungan alam. Anda bisa mencapai pusat perbelanjaan, rumah sakit besar, sekolah unggulan, dan area perkantoran dengan mudah. Di saat yang sama, bisa juga menjangkau alam terbuka seperti danau, taman kota, dan kawasan hijau secara lebih cepat daripada tinggal di area perkotaan.

Area perbatasan memungkinkan Anda bisa menikmati kedua sisi, yaitu kemudahan akses ke kota dan juga ketenangan khas area pinggiran. Bayangkan jika Anda tinggal di area perkotaan, sulit sekali mendapatkan ketenangan dan kedamaian. Untuk mencapainya pun cukup jauh, belum lagi harus melewati kemacetan area perkotaan.

Lingkungan Tenang dan Udara Bersih

Tinggal di area perbatasan kota, artinya Anda bisa menikmati suasana lebih tenang. Jauh dari kesibukan dan hiruk pikuk kota besar. Tentu saja polusi udara dan suara menjadi lebih rendah, ditambah ruang terbuka hijau lebih banyak.

Kondisi ini sangat menguntungkan kesehatan fisik dan mental. Anak-anak juga memiliki ruang bermain yang nyaman dan juga aman. Tumbuh kembang anak pun menjadi semakin optimal.

Selain itu, Anda juga bisa menghirup udara yang lebih segar dan bersih dibandingkan kota besar. Menghirup udara segar memberikan berbagai manfaat untuk kesehatan tubuh, terutama sistem pernapasan.

Nilai Properti Masih Bisa Bersaing

Berbicara nilai properti yang ada di pusat kota, harganya sudah pasti sangat tinggi. Bahkan, banyak orang yang tidak sanggup membeli properti, akhirnya memilih sewa atau mengontrak. Sementara area perbatasan kota, menawarkan harga properti lebih murah. Namun, fasilitas yang tersedia pun terbilang cukup lengkap.

Area perbatasan kota bisa menjadi alternatif untuk mereka yang tidak sanggup membeli properti di pusat kota. Daripada menghabiskan uang untuk sewa atau mengontrak, properti tidak akan menjadi hak milik.

Anda bisa memiliki hunian di atas lahan yang lebih besar dan juga desain modern, dengan harga terjangkau. Untuk harga yang sama, Anda belum tentu bisa membelinya di pusat kota.

Baca juga : Sekilas Tentang Kawasan Shila at Sawangan

Lingkungan Sosial Lebih Akrab

Lingkungan sosial yang akrab, masih bisa Anda dapatkan di kompleks area perbatasan kota. Berbeda dengan lingkungan di pusat kota yang cenderung individualis. Masyarakat sekitar biasanya lebih terbuka, masih ada pertemuan atau kegiatan gotong royong.

Hal ini memberikan manfaat secara sosial. Anda dan keluarga masih bisa membangun hubungan erat dengan tetangga sekitar. Sehingga meningkatkan rasa saling peduli dan juga aman dalam menjalani kehidupan di lingkungan tempat tinggal.

Investasi Jangka Panjang

Imbas dari ekspansi wilayah kota besar, menjadikan pertumbuhan di area perbatasan kota semakin pesat. Pemerintah dan developer swasta mulai membangun infrastruktur di sini, seperti transportasi publik, jalan raya hingga kawasan komersial lainnya.

Kalau Anda membeli properti sekarang di area perbatasan kota, kemungkinan besar nilainya akan terus meningkat nantinya. Jadi, tempat tinggal di sini tidak hanya sekadar nyaman, tetapi juga bisa jadi aset investasi menguntungkan.

Hunian Modern yang Variatif

Banyak developer yang menghadirkan konsep perumahan modern hijau. Dilengkapi dengan fasilitas memadai dan juga sistem keamanan yang ketat. Bahkan, sudah ada kawasan perumahan yang memiliki area komersial, pusat kebugaran, area golf, dan sebagainya. Hal ini menjadikan tempat tinggal serasa kota mandiri, yang memfasilitasi kebutuhan harian dalam satu kawasan.

Menekan Angka Kriminalitas

Tahukah Anda kalau ruang terbuka hijau mampu membantu menurunkan angka kriminalitas di suatu daerah. Lelahnya kehidupan di pusat perkotaan, sering kali menjadikan orang-orang gelap mata. Ruang terbuka hijau sendiri menjadi sebuah kemewahan di area perkotaan. Kegersangan tersebut cenderung meningkatkan angka kriminalitas.

Baca juga : Panduan dan Rekomendasi Hunian Untuk Keluarga Muda

Menjaga Kesehatan Mental

Kesehatan mental menjadi isu yang sering terjadi belakangan ini. Kalau Anda mulai merasa stres, cobalah untuk pindah ke lingkungan perbatasan kota. Banyaknya ruang terbuka hijau mampu menurunkan kadar stres dan konsumsi obat-obatan penenang.

Itulah penjelasan mengenai keuntungan memilih tempat tinggal di area perbatasan kota. Ini menjadi solusi cerdas untuk Anda yang menginginkan kehidupan yang nyaman. Anda tetap bisa mendapatkan kemudahan akses ke fasilitas umum, tanpa menghadapi tekanan hidup berlebihan layaknya di pusat kota.


Sekilas Tentang Kawasan Shila at Sawangan

Memilih sebuah hunian bukan hanya sekadar fasilitas atau desain rumahnya, melainkan lingkungan yang ada di sekitarnya. Apakah lingkungan sekitar bisa menunjang kenyamanan dan kualitas hidup. Kawasan hunian Shila at Sawangan belakangan ini ramai menjadi perbincangan. Perumahan modern bukan hanya menghadirkan hunian modern, tetapi lingkungan asri dan sejuk di sekitarnya.

Artikel ini akan membahas review area sekitar Shila at Sawangan dari berbagai aspek. Sehingga Anda bisa mengetahui secara menyeluruh seperti apa gambaran tinggal di kawasan ini.

Lokasi Strategis

Shila at Sawangan berada di kawasan yang masuk ke dalam wilayah Depok, tetapi masih dekat menuju ke Tangerang Selatan dan Jakarta Selatan. Kawasan ini menjadi titik strategis bagi mereka yang bekerja di pusat perkotaan, tetapi menginginkan tempat tinggal dengan lingkungan tenang.

Lokasinya yang strategis ini, memudahkan Anda mencapai akses tol utama, seperti Tol Cijago, Tol Desari, dan Tol JORR 2. Kemudahan akses ini sangat penting untuk Anda yang bekerja di pusat kota Jakarta maupun sekitarnya.

Meskipun dekat dengan pusat perkotaan, tetapi kondisinya tidak seramai dan sepadat Jakarta. Anda masih bisa merasakan suasana damai tanpa terganggu polusi udara maupun suara. Sangat ideal dijadikan sebagai tempat tinggal bersama keluarga.

Lingkungan Asri dan Udara Bersih

Lingkungan asri dan tenang menjadikan daya tarik utama dari Shila at Sawangan. Berbeda dengan hiruk piruk kota yang penuh polusi. Banyak orang yang merasa nyaman karena bisa beristirahat optimal setelah lelah dari pekerjaannya.

Masih banyak area terbuka hijau, pohon yang rindang, aliran sungai, dan danau alami yang semakin menjadikan pemandangan makin indah. Ini penting bagi mereka yang mengutamakan kesehatan. Kesejukan suasana pagi hari, ditambah udara bebas polusi menjadi rutinitas baru setiap hari.

Kemudahan Akses ke Fasilitas Umum

Keseimbangan antara kemudahan akses ke fasilitas umum, dan suasana yang asri menjadi faktor utama orang-orang memilih Shila at Sawangan. Jika ingin berbelanja, akses menuju ke pusat perbelanjaan seperti Transmart, Cinere Mall, dan The Park Sawangan sangat dekat. Anda tidak perlu pergi ke pusat kota untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari.

Fasilitas kesehatan pun lokasinya cukup dekat, seperti RS Permata Depok dan RSUD Depok. Ada pula beberapa klinik kesehatan di sekitarnya. Jadi, apabila mendapati kondisi darurat masih, bisa tertangani dengan cepat.

Dari segi pendidikan, ada banyak sekolah yang ada di sekitarnya. Bahkan, ada kampus besar Universitas Indonesia yang jaraknya tidak terlalu jauh. Kalau Anda ingin pergi ke pusat kuliner dan hiburan, aksesnya pun sangat mudah. Bahkan, di dalam area Shila at Sawangan pun tersedia fasilitas hiburan.

Baca juga : Panduan dan Rekomendasi Hunian Untuk Keluarga Muda

Infrastruktur Terus Berkembang

Potensi pertumbuhan nilai properti terus mengalami perkembangan di area Depok. Pemerintah maupun pengembang swasta makin serius membangun sarana transportasi publik, akses jalan, dan sebagainya.

Adanya proyek jalan tol baru pun menjadikan area yang ada di sekitar Shila at Sawangan makin mudah dijangkau. Kelebihan ini bukan hanya bermanfaat bagi penghuninya, tetapi menjadikan nilai properti bisa dijadikan investasi jangka panjang.

Bayangkan saja beberapa tahun mendatang, sudah pasti ada peningkatan nilai properti. Inilah yang menjadikan faktor penting orang-orang memilih hunian di sini. Terlebih harga belinya masih cukup terjangkau, berbeda dengan properti di pusat kota.

Work Life Balance

Sering kali orang-orang mengalami stres akibat rutinitas setiap hari yang melelahkan di pusat kota. Mereka harus bangun pagi untuk pergi ke kantor agar terhindar dari kemacetan. Kemudian pekerjaan menumpuk, sering kali lembur. Pulang kerja, masih harus mengalami perjalanan melelahkan akibat kemacetan di jalan.

Rutinitas semacam itu dilakukan secara berulang kali, yang akhirnya membuat mereka stres. Namun, untuk menghilangkan penat dan stres, butuh perjalanan yang jauh untuk mencapainya. Terkadang, mereka hampir tidak memiliki waktu untuk itu karena memilih istirahat pada hari libur.

Berbeda dengan mereka yang tinggal di Shila at Sawangan yang masih bisa menunjang work life balance. Sebelum pergi ke kantor, sudah disuguhi udara segar yang membuat semangat menjalani hari-hari. Setelah selesai bekerja, mendapatkan suasana yang tenang dan damai. Sangat cocok untuk beristirahat dan meningkatkan kualitas tidur.

Sekali pun tidak sempat berlibur, masih bisa menikmati pemandangan yang sejuk dan asri. Cukup dengan bersantai pada akhir pekan, seperti bersepeda di jalur hijau, bersantai di taman, olahraga di area perumahan ataupun sekadar nongkrong di cafe. Tidak harus menempuh perjalanan jauh untuk rileks dari hiruk pikuk kesibukan di perkotaan.

Itulah penjelasan mengenai review area sekitar Shila at Sawangan. Melihat dari berbagai aspek di atas, baik lokasi, kenyamanan, fasilitas hingga potensi investasi, kawasan ini menjadi pilihan cerdas untuk meningkatkan kualitas hidup. Tidak hanya nyaman dijadikan tempat tinggal, tetapi juga strategis.


Panduan dan Rekomendasi Hunian Untuk Keluarga Muda

Memilih rumah atau hunian untuk keluarga muda yaitu keputusan yang besar dan membutuhkan pertimbangan matang. Sebagai keluarga baru yang memiliki anak kecil, memiliki hunian yang nyaman serta sesuai dengan kebutuhan untuk jangka panjang merupakan hal yang penting.

Rumah tak hanya sebagai tempat tinggal saja, namun juga sebagai investasi masa depan yang perlu dipilih dengan cermat. Pada artikel kali ini, kami akan membahas panduan rekomendasi hunian untuk keluarga muda dan faktor utama yang perlu diperhatikan supaya mendapatkan hunian ideal.

Panduan Rekomendasi Hunian Tenang

Bagi keluarga baru atau pasangan muda yang ingin hidup lebih nyaman dan tenang, berikut ini rekomendasi dan panduan untuk mendapatkan hunian ideal.

1. Tentukan Budget yang Sesuai

Langkah yang pertama untuk memilih hunian yaitu menentukan budget atau anggaran yang sesuai kondisi keuangan Anda dan keluarga baru Anda. Jangan terfokus hanya pada harga rumah saja, namun pertimbangkan juga biaya tambahan misalnya pajak properti, biaya pemeliharaan rumah, biaya notaris dan administrasi, biaya renovasi dan perbaikan kecil, tagihan air, listrik dan internet, serta kebutuhan lainnya.

Pastikan bahwa cicilan KPR bagi Anda yang mengambil kredit di Bank tidak melebihi 30% dari total pendapatan bulanan supaya keuangan Anda tetap stabil dan sehat. Anda bisa menggunakan kalkulator KPR yang ada saat ini untuk menghitung perkiraan angsuran serta pilihlah skema pembayaran yang sesuai.

2. Memilih Lokasi Strategis

Lokasi adalah faktor yang sangat penting dan akan mempengaruhi kenyamanan serta nilai investasi rumah di masa yang akan datang. Beberapa kriteria lokasi hunian yang ideal dan cocok untuk keluarga muda yaitu, akses transportasi, tersedia transportasi umum, dekat dengan jalan utama seperti tol, mudah diakses dari pusat kota, kantor atau sekolah, dekat dengan berbagai fasilitas umum, rumah sakit, klinik kesehatan, tempat ibadah, pusat perbelanjaan, ruang terbuka hijau, dan pasar tradisional.

Syarat hunian yang nyaman juga harus didukung oleh lingkungan yang aman serta nyaman, bebas dari banjir ataupun longsor, jauh dari industri yang berpolusi, memiliki tingkat keamanannya yang baik, sehingga pilihlah perumahan dengan akses yang mudah serta fasilitas yang dapat mendukung gaya hidup untuk keluarga muda.

Baca juga : Mengenal Shila at Sawangan Lebih Dekat

3. Disesuaikan Dengan Ukuran dan Tipe Rumah

Ketika memilih hunian untuk keluarga muda, maka pastikan dulu desain dan ukuran rumah yang sesuai dengan kebutuhan Anda saat ini dan di masa yang akan datang. Beberapa hal yang harus diperhatikan seperti tipe rumah, terdapat tipe rumah 36 dan 45.

Pilihan ini cocok untuk keluarga baru dengan jumlah anggota keluarga sedikit. Sedangkan untuk tipe 60 ke atas, dengan ruangan yang lebih luas maka nyaman untuk keluarga besar atau keluarga dengan anak lebih dari dua. Jika baru menikah, jumlah kamar tidur 2 mungkin cukup digunakan untuk beberapa tahun.

Namun jika berencana mempunyai anak lebih banyak, maka kamar lebih baik di atas 3 kamar akan lebih ideal. Sedangkan untuk layout dan tata ruang, Anda bisa memilih hunian dengan ruang terbuka dengan sirkulasi udara serta pencahayaan alami yang baik untuk kenyamanan serta kesehatan keluarga.

4. Sesuaikan Dengan Gaya Hidup Keluarga

Di setiap keluarga tentu memiliki gaya hidup berbeda-beda. Maka dari itu, rumah yang akan dipilih harus disesuaikan dengan kebutuhan keluarga sehari-hari. Bagi Anda yang sering bekerja di rumah, maka pilihlah rumah dengan ruang kerja yang nyaman. Sebaliknya, bagi yang senang memasak, maka pilihlah rumah yang memiliki dapur nyaman dan luas.

Untuk yang sering menerima tamu, lebih baik pertimbangkan rumah yang memiliki ruang tamu lega untuk berkumpul. Sesuaikan rumah Anda dengan gaya hidup Anda yang membuat Anda dan keluarga merasa lebih nyaman untuk jangka panjang.

5. Periksa Legalitas dan Status Hunian

Jangan terburu-buru untuk membeli rumah sebelum mengecek legalitasnya. Ada beberapa hal harus Anda pastikan seperti status kepemilikan tanah serta sertifikat rumah, IMB atau Izin Mendirikan Bangunan, bebas dari sengketa, reputasi pengembang bagi Anda yang membeli rumah baru di perumahan. Anda harus konsultasikan terlebih dulu dengan notaris terpercaya untuk memastikan bahwa semua dokumen legal dan sudah lengkap.

Baca juga : Keuntungan Tempat Tinggal yang Asri dan Strategis

6. Memilih Penjual atau Developer Terpercaya

Bagi Anda yang membeli rumah baru di perumahan, pilihlah pengembang dengan rekam jejak yang baik. Anda harus mengecek testimoni pelanggan dulu sebelumnya kemudian lihat bagaimana proyek-proyek yang sudah mereka kerjakan sebelumnya.

Oleh karena itu, pastikan bahwa developer tersebut memiliki komitmen untuk menyelesaikan proyek dengan tepat waktu, selain itu lihat review serta ulasan penghuni lainnya terkait dengan kualitas bangunan. Bagi Anda yang membeli rumah bekas atau second, pastikan juga bahwa properti tersebut dalam kondisi yang baik dan juga tidak memerlukan renovasi secara besar-besaran.